POSTS 
                                   
                                   
                                   
 Apakah Alkitab memperbolehkan rokok atau tato ? 
   | 
   
  
    
  
1 Korintus 10:23 Segala sesuatu diperbolehkan.” Benar, tetapi bukan segala sesuatu berguna. “Segala sesuatu diperbolehkan.” Benar, tetapi bukan segala sesuatu membangun. 
 
Banyak hal yang muncul di generasi kita yang tidak ada di generasi atau di zaman Tuhan Yesus, seperti rokok, tato untuk gaya hidup, sisha, dan lain sebagainya. Hal itu terkadang dimanfaatkan oleh anak-anak TUHAN sebagai pembenaran bahwa berarti merokok atau tato itu boleh, karena tidak dilarang oleh Alkitab. 
 
Saya ingin katakan bahwa memang benar segala sesuatu diperbolehkan. Firman Tuhan yang mengatakannya dalam ayat renungan di atas. 
 
Namun Rasul Paulus menambahkan, “… tapi bukan segala sesuatu berguna dan membangun.” Teman, pikirkan kembali hal-hal yang kita ingin lakukan, apakah hal tersebut berguna atau tidak. Tentu saja konteks berguna di sini bukan hanya berguna bagi kita, tapi apakah berguna bagi orang lain. Firman Tuhan katakan kita adalah terang dan garam dunia. Hidup kita dilihat dan diperhatikan oleh banyak orang di sekeliling kita. Kita bisa cek, apakah melalui gaya hidup kita, orang lain dapat mengenal TUHAN dan memuliakan Bapa kita di Sorga (Matius 5:16). “Tetapi, apa yang saya lakukan tidak ada urusannya dengan orang lain?” Jelas sangat ada hubungannya dengan orang lain. Selama Anda hidup di sekitar manusia, suka atau tidak suka, mau atau tidak mau, akan selalu ada orang lain yang melihat kehidupan Anda. Bahkan beberapa di antara mereka akan meniru Anda. 
 
Jadi, kembali kepada diri kita masing-masing. Anda bisa menilainya sendiri apakah merokok, tato, atau hal lainnya itu berguna bagi kita dan bagi orang di sekeliling kita. Apakah hal tersebut dapat membawa mereka mengenal YESUS? Jika iya, lakukan, tetapi jika tidak, sebaiknya Anda urungkan niat Anda. Jangan melakukan sesuatu yang pada akhirnya membuat orang semakin jauh dari TUHAN atau membuat orang lain merendahkan Yesus, Tuhan kita.  
Tuhan Yesus memberkati 
 
Sumber : https://www.instagram.com/p/_ZPy0xMF1T/ 
  
  
 | 
   
  
    |   | 
   
  
    
  | 
   
  
    
       Share via :  
       
       
       
     
     | 
   
  
     
  | 
   
  
    | last update : 17 Dec 2015  | 
   
  
    |   | 
   
 
 | 
					         |